BERTUAHPOS.COM,PEKANBARU – Akibat naiknya Bahan Bakar Minyak, inflasi Riau bulan November 2014ini 1,98 persen. Kelompok yang paling besar memberikan dampak terhadap inflasi Riau berasal dari transportasi, jasa komunikasi, dan keuangan yakni sebesar 5,23 persen.
Sedangkan komoditas yang memberikan andil besar terhadap inflasi di Riau yakni bensin sebesar 0,53 persen, disusul cabai merah 0,49 persen dan angkutan dalam kota 0,16 persen.
“Nasi dengan lauk juga menyumbang inflasi sebesar 0,14 persen, beras 0,12 persen, angkutan kota 0,12 persen, dan tarif listrik 0,05 persen,” ujar Mawardi Arsyad Kepala BPS Provinsi Riau, Senin (1/12/2014).
Sementara itu, beberapa komoditas juga tercatat mampu meredam laju inflasi Riau. Seperti kentang, tomat sayur, kacang panjang, sawit hijau, buncis, telur ayam ras, ikan tongkol, dan daging. Hal itu disebabkan Riau sebagai daerah konsumen mendapat pasokan barang dari daerah lain yang bisa jadi lebih murah. (yogi)