BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Bank Indonesia (BI) Perwakilan Riau sediakan sebanyak Rp5 triliun untuk memenuhi kebutuhan penukaran uang selama Ramadan hingga lebaran Idul Fitri.Â
Kepala Kantor Perwakilan BI Provinsi Riau, Decymus melalui Manajer Fungsi Koordinasi dan Komunikasi Kebijakan BI Riau, Murdianto, mengatakan jumlah ini mengalami kenaikan sebesar Rp300 miliar jika dibandingkan dengan ramadan tahu lalu yang disedikan hanya Rp4,7 triliun.
Dijelaskannya, jumlah dana yang disiapkan untuk penukaran ramadan dan Idul Fitri 2019 sengaja dinaikkan untuk antisipasi permintaan penukaran yang diperkirakan meningkat.
“Dana yang disiapkan untuk penukaran uang selama Ramadhan dan Idul Fitri 2018 lalu sebesar Rp 4,7 triliun. Tahun ini kita siapkan Rp 5 triliun,” terangnya. (bpc3)