BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Harga tandan buah segar (TBS) pada minggu terakhir bulan Oktober 2014 ini mengalami kenaikan tipis.
Berdasarkan perhitungan harga pembelian TBS kelapa sawit produksi pekebun yang ditetapkan tim penetapan harga pembelian TBS Provinsi Riau, Harga sawit umur 10 tahun mengalami kenaikan tipis. Dari Rp 1.634,48/kg naik menjadi Rp 1.674,94/kg.
Sedangkan untuk TBS dari kelapa sawit dengan umur 9 tahun seharga   Rp 1.629/kg, umur 8 tahun Rp 1.578/kg, 7 tahun Rp 1.531/kg dan 6 tahun Rp 1.474/lg.
Untuk sawit umur 5 tahun dihargai Rp 1.433/kg, 4 tahun Rp 1.339/kg, dan 3 tahun harganya Rp 1.198/kg. Harga tersebut berlaku untuk periode Rabu (29/10/2014) sampai dengan 4 November 2014.
Sementara itu Kepala Dinas Perkebunan melalui Sekretaris Panitia tim harga TBS Disbun Riau, Rusdi mengungkapkan bahwa hingga kini daya ekspor dan sektor konsumsi konsumen pasar global belum meningkat.
Kondisi ini dipengaruhi banyak faktor dari dalam negri. Seperti pengaruh dari dalam negeri yang diakibatkan oleh pertumbuhan ekonomi indonesia masih stagnan. Sedangkan dari luar karena berbagai kebijakan yang dilakukan oleh negara pengimpor untuk memproteksi pasar dalam negerinya agar tidak kebanjiran produk yang berasal dari minyak kelapa sawit.
“Kita berharap ada langkah serius dari pemerintah pusat untuk mengatasi hal ini”ujar Rusdi. (rls/syawal)