PEKANBARU, BERTUAHPOS.COM (BPC) – Meski sebagian besar perusahaan daerah yang dimiliki Provinsi Riau masih banyak tersangkut masalah dan minim kontribusi, ternyata aset yang dimiliki cukup fantastis. Bernilai ratusan milyaran hingga triliunan, uang yang notabene milik masyarakat Riau ini sejogjyanya mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat.
Â
Â
Lantas, berapa sebenarnya aset yang dimiliki Pemerintah Provinsi Riau ini yang sumber modalnya dari APBD? Pemerintah Riau mencatat, untuk total keseluruhan BUMD di Riau memiliki aset sebanyak Rp20,3 triliun lebih, tahun buku per Desember 2015.Â
Â
Dari jumlah itu, tentu sektor perbankan yang mendominasi, dan disusul sektor migas. (baca: Supaya Tidak Menjadi Gudang Masalah, Publik Harus Ikut Awasi BUMD Riau)
Â
Tercatat, PT Bank Riau Kepri punya aset sebanyak Rp 19,7 triliun lebih. Kemudian disusul PT Riau Petroleum memiliki aset sebanyak Rp663 miliar lebih yang berkiblat ke sektor migas. Setelah Riau Petroleum, posisi ketiga dengan aset terbanyak yaitu PT PIR dengan jumlah aset sebanyak 322 miliar.
Â
Selanjut nangkring di posisi keempat PT SPR dengan aset sebesar Rp153 miliar lebih. Badan usaha yang satu ini, masih digoyang masalah kepengurusan yakni Direktur Utama. Berada di uruatan selanjut ialah PT PER dengan aset Rp 93 miliar lebih, PT SPR Rp153 miliar lebih, PT Jamkrida Riau yang memiliki aset sebanyak Rp29 miliar.
Â
Nah, satu lagi BUMD Riau yang bermasalah bahkan hingga saat ini tercatat tidak memiliki jumlah aset yang jelas, PT Riau Air Line (RAL). Kabarnya, pemerintah daerah juga kesulitan untuk berkomunikasi dengan para petinggi badan usaha penerbangan tersebut.
Â
Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Riau:
Aset PT Bank Riau Kepri Rp 19,7 triliun
Aset PT PIR Rp 322 miliar
Aset PT PER Rp 93 miliar
Aset PT SPR Rp 153 miliar
Aset PT Jamkrida Rp 29 miliar
Aset PT Riau Petroleum Rp 663 miliar
Aset PT RAL Rp ? (tak jelas)
Â
Â
Penulis: Mj