BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kondisi pasar sepeda motor all type di Riau per bulan Juni 2014 mengalami pertumbuhan sebesar 3,4 persen. Dimana pasar segmen sport mengalami pertumbuhan sebesar 3,6 persen dibandingkan periode yang sama di tahun 2013.
Â
Salah satu program yang turut menyumbang pertumbuhan sepeda motor jenis sport adalah program undian Road to MotoGP 2014. Diungkapkan Region Head Honda PT Capella Dinamik Nusantara, Johan, Rabu(20/08/2014), Program undian Road to MotoGP 2014 merupakan salah satu bentuk apresiasi Honda kepada konsumen yang telah memilih sepeda motor sport Honda sebagai sarana transportasinya sehari-hari.
Â
Ada 10 orang pemenang dari Riau yang berangkat untuk menyaksikan secara langsung aksi tim balap repsol Honda di pentas MotoGP 2014. Sebanyak tiga orang berangkat ke sirkuit motegi (Jepang) dan tujuh orang lagi ke sirkuit sepang (Malaysia).
Â
Sedangkan pangsa pasar Honda sampai dengan Juni 2014 sebesar 69,4 persen dan Honda juga telah memimpin pangsa pasar segmen sport sejak awal tahun 2014 sebesar 36,9 persen. “Ini tentu hasil yang membanggakan, khususnya di Riau,” terangnya. (yogi)