BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Sepanjang 2018 baru sekitar 8.100 ha lebih perkebunan sawit masyarakat di Riau yang sudah direplanting. Namun ditargetkan angka 30 ribu hektare bisa dikebut selama 2019.
“Ini peluang yang diberikan pusat bagaimana kami bisa menyelesaikan target replanting tersebut. Merebut 180 ribu hektare secara nasional, Riau diberi jatah sebesar 30 ribu hektare,” Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan [TPHBun] Provinsi Riau, Ferry. HC, Senin, 26 Desember 2018.
Dia menyebut secara nasional ada 52 ribu kebun sawit harus diremajakan. Untuk target replanting sawit di Riau pada 2019 nanti, masih menitikberatkan pada 4 daerah. Yakni di Rohul Rohil, Siak Pelalawan. Sedangkan Kabupaten Kuansing masuk dalam daftar baru replanting 2019.
Ferry berkata, data rekomendasi terakhir untuk peremajaan kebun sawit di Riau sudah dikirim ke pusat. Pada tahun ini, Pemkab Kuansing ngebut menyelesaikan seluruh persyaratan agar bisa ikut dalam replanting perkebunan kelapa sawit pada tahun depan.Â
Sejauh ini, kendala yang dihadapi hanya kesepakatan di masyarakat terkadang tidak punya tujuan sama. Sehingga ada masyarakat yang menginginkan kebun sawitnya lakukan peremajaan, ada juga menolak program tersebut.Â
Sebab tidak mungkin, misalnya dalam 100 batang ada 2 pohon sawit masih berdiri. Sebab nantinya malah akan menjadi sumber penyakit bagi tanaman sawit baru. “Kalau kendala lain masalah klasik di pengurus koperasi,” ujarnya. (bpc3)