BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ikon Kota Pekanbaru, Tugu Selais Tiga Sepadan yang terletak di depan Mal Pelayanan Publik (MPP) yang ada di Jalan Jenderal Sudirman ambruk, Kamis 23 Februari 2023.
Tugu Ikan Selain Tiga Sepadan ini dibangun oleh Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru pada tahun 2011 lalu atau dimasa kepemimpinan Wali Kota Herman Abdullah.
Terlihat tugu ikan Selais Tiga Sepadan itu patah di sisi ekornya. Akibatnya tugu ikan berwarna tembaga tersebut nyaris jatuh.
Banyak dari masyarakat Pekanbaru yang meminta kepada Pemko Pekanbaru untuk mengganti tugu tersebut, hal ini lantaran masyarakat beranggapan bahwa Ikan Selais sudah tidak ada lagi di Riau.
Ketua Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru, Nurul Ikhsan meminta Pemko Pekanbaru untuk membuka forum guna meminta tunjuk ajar dari para tokoh adat dan juga tokoh masyarakat Pekanbaru dan juga Riau.
“Alangkah baiknya Pemko Pekanbaru meminta pendapat dari tokoh adat dan masyarakat, dan juga bisa lakukan sayembara dan jurinya para tokoh adat,” katanya, Senin 27 Februari 2023.
Nurul berpendapat jikalau Pemko Pekanbaru ingin merubah bentuk tugu tersebut, maka tugu yang melambangkan semangat anak muda adalah hal yang cocok untuk menggantikan Tugu Ikan Selain Tiga Sepadan tersebut.
Selain tugu yang melambangkan anak muda, politisi Gerindra ini juga menyarankan agar Pemko Pekanbaru membuat ikon yang membuat warga luar Pekanbaru datang kesana.
“Alangkah baiknya dilemparkan ke forum masyarakat untuk meminta pendapat, bagaimana area Tugu Selais ini tetap dipertahankan atau buat yang baru,” tuturnya.
Lebih jauh Nurul juga menegaskan agar Pemko Pekanbaru tidak hanya pintar dalam membangun tugu, perkantoran dan juga fasilitas masyarakat.
“Pemko jangan pintar membangun tapi lupa melakukan perawatan, jangan biaya perawatan lebih besar dari biaya pembangunan,” tutupnya.