BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Corporate Communications Head PT RAPP Djarot Handoko mengakui bahwa ada masalah dengan operasional perusahaan, setelah pihaknya menerima surat dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).
Surat itu berisi peringatan kedua mengenai Rencana Kerja Umum dan Rencana Kerja Tahunan perusahaan itu yang dianggap tidak relevan dengan peraturan gambut baru.
Dia juga membenarkan bahwa Direktur Utama PT RAPP melayangkan surat itu kepada kontraktor, pemasok dan Mintra Bina Perusahaan, bahwa ada kemungkinan berdampak terhadap operasional perusahaan setelah masalah ini mencuat.Â
“Sehubungan dengan beredarnya copy surat dari Pimpinan RAPP bahwa, surat tersebut memang ditujukan kepada para kontraktor, pemasok dan mitra bina Perusahaan. Ada kemungkinan berdampak kepada operasional perusahaan dan menghimbau untuk tetap tenang,” kata Djarot melalui pesan WA yang dikirimkan oleh stafnya Budi untuk menanggapi beredarnya surat dari Dirut RAPP kepada mintranya tersebut.Â
Bahasa yang tertulis dalam copy-an surat itu, Direktur Utama RAPP Rudi Fajar membahasakan dengan berest hati, masalah ini harus sampaikan kepada mintra kerjanya.Â
Surat itu juga ditembuskan ke Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, Kapolda Riau Irjenpol Nandang, dan sejumlah kepala daerah yang menjadi wilayah operasi RAPP. (bpc3)