BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Laga Kualifikasi Piala Dunia zona Asia yang mempertemukan Indonesia Vs Brunei Darussalam leg pertama batal digelar di Stadion Jakabaring, Palembang.
Awalnya pertandingan ini bakal digelar hari Kamis 12 Oktober 2023, namun karena Kota Palembang saat ini diselimuti kabut asap akibat dari kebakaran hutan dan lahan. Laga ini pun dialihkan ke Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Disatu sisi dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 Indonesia musim 2023/2024 Grup 1 yang mempertemukan PSPS Riau dan Sriwijaya FC juga akan digelar di Stadion Jakabaring Palembang pada 8 Oktober 2023.
Lantas apakah laga tersebut masih akan tetap dilanjutkan?
Chief Operating Officer (COO) PSPS Riau, Edward Riansyah mengatakan hingga saat ini belum ada putusan yang dikeluarkan oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator penyelenggara Liga 1 dan Liga 2 Indonesia.
“Sejauh ini belum ada info ( jadwal pertandingan) digeser,” ucap pria yang akrab disapa Edu ini, Kamis 5 Oktober 2023.
Semulanya laga Sriwijaya FC vs PSPS Riau digelar hari Selasa tanggal 10 Oktober 2023, namun karena adanya babak kualifikasi Piala Dunia zona Asia Indonesia vs Brunei Darussalam di hari Kamis 12 Oktober 2023.
Laga tim berjuluk Wong Kito Galo dan Askar Bertuah dimajukan oleh PT LIB menjadi hari Minggu 8 Oktober 2023.
“Jadwal masih tetap tanggal 8 Oktober, belum ada info sejauh ini,” tuturnya.