BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Konspirasi itu adalah suatu persekongkolang. Sederhananya, teori konspirasi merupakan metode untuk mengetahui apa yang akan terjadi selanjutnya di balik rencana persekongkolan.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, kata konspirasi adalah persekongkolan atau komplotan. Sedangkan pelaku yang menjalankan konspirasi ini disebut dengan konspirator.
Para konspirator berusaha mengerjakan rencana konspirasi mereka secara mulus dan rapi sehingga orang tidak mengetahuinya sedikit pun. Hal inilah yang membuat konspirasi sulit untuk dibuktikan.
Pada akhirnya, orang-orang hanya mampu menebak dan menduga-duga apa yang akan terjadi selanjutnya dari rencana konspirasi tersebut. Oleh karena itu, muncullah berbagai teori konspirasi dari sudut pandang yang berbeda-beda.
Sederhananya, konspirasi adalah tindakan yang berusaha menjelaskan bahwa penyebab tertinggi dari satu atau serangkaian peristiwa, yang pada umumnya peristiwa politik, sosial, tragedi kemanusiaan serta sejarah, adalah suatu rahasia.
Pandemi Covid-19 yang muncul di awal tahun lalu juga banyak dikaitkan dengan konspirasi. Sehingga muncullah berbagai teori yang menyebut bahwa ada rencana besar di balik pandemi ini. (bpc2)