BERTUAHPOS.COM (BPC), BAGANSIAPIAPI – Perayaan Ritual Bakar Tongkang yang dimulai pada hari Jumat (09/6) hingga puncaknya Minggu (11/6), akan menghadirkan secara langsung artis luar negeri asal Malaysia dan Taiwan.Â
Hal ini disampaikan oleh Wahid salah seorang warga yang berada di sekitar klenteng Ing Hok King yang berada di pusat Kota Bagansiapiapi, bahwa hadir nantinya artis luar yang akan meramaikan acara tersebut.Â
“Artisnya dari luar. Dari Malaysia sama dari Taiwan,” ujarnya, Kamis (8/6/17).
Hal ini juga dibenarkan oleh Bupati Suyatno kepada awak media bahwa, Bakar Tongkang kali ini akan dihadiri langsung oleh artis mancanegara.Â
Baca:Â Tradisi Bakar Tongkang, Fahmizal: Tiang Tongkang Memiliki Filosofi
“Berdasarkan laporan panitia memang akan mendatangkan artis dari mancanegara, itu dari Malaysia dan Taiwan,” jelasnya.
Diperkirakan pengunjung tahun ini jauh lebih membludak dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Dikarenakan peran dari Pemkab Rohil yang berusaha untuk menarik wisatawan luar bertepatan dengan momentum untuk memperkenalkan wisata Rohil di mata dunia luar. (bpc12)