BERTUAHPOS.COM – Sang juara Piala Dunia 2022, Argentina digadang-gadangkan bakal ke Indonesia pada bulan Juni 2023 nanti.
Lionel Messi dan kolega dikabarkan akan menjalani FIFA Matchday periode Juni melawan Timnas Indonesia.
Kabar ini mencuat setelah jurnalis Argentina menyebutkan Tim Tango akan tur Asia dan bakal meladeni China dan juga Indonesia.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir akhirnya buka suara terkait isu kedatangan Argentina ke Indonesia ini.
Dibawah kepemimpinannya, pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN ini akan memberikan yang terbaik untuk dunia kulit bundar di tanah air.
Dan dia menargetkan akan mendatangkan tim-tim terbaik di dunia ketanah air.
“Saya juga berusaha untuk mendatangkan tim-tim besar ke Indonesia,” kata Erick Thohir, Jumat 5 Mei 2023.
Terkait dengan kedatangan Timnas Argentina, Erick Thohir tidak ingin terburu-buru memberikan komentar.
Sebab hingga saat ini belum ada keputusan dari Federasi Sepakbola Argentina (AFA) dan juga PSSI, sebab itu Erick tidak ingin menjanjikan apapun kepada suporter Indonesia.
“Tapi saya belum mau bicara spekulasi Argentina atau yang lain sebelum saya menandatangani hitam di atas putih,” jelasnya.
Erick Thohir menegaskan sebagai orang nomor satu ditubuh PSSI, dia tidak ingin memberikan harapan palsu kepada suporter Indonesia.
“Jadi kalau saya sudah tanda tangan, sudah proses baru saya umumkan kalau sekarang terlalu dini, nanti kecewa atau gimana, saya tidak mau menjadi bagian yang mengecewakan suporter sepakbola,” terangnya.