BERTUAHPOS.COM, RENGAT – Pemadaman listrik di Indragiri Hulu masih sering terjadi. Manager PLN Area Rengat, Armunanto saat dikonfirmasi, Selasa, (7/10/2014), menjelaskan perlu dilakukan pemadangan bergilir karena PLN masih mengalami defisit daya hingga 4,7 MW.
“Saat ini kita sedang mengalami defisit daya sebesar 4,7 MW dan untuk mengatasinya, kita mengambil kebijakan dengan menambah mesin sewa 5 MW. Akibat kekurangan daya tersebut maka pemadaman listrik secara bergilir tidak dapat dihindarkan,” ujarnya.
Armunanto melanjutkan bahwa diharapkan nantinya dalam waktu 45 hari kedepan mesin yang disewa tersebut sudah bisa beroperasi untuk menutupi desifit daya yang terjadi di wilayah Inhu.
“Penambahan mesin sewa ini merupakan realisasi dari janji GM PLN Wilayah Riau dan Kepulauan Riau saat berkunjung ke PLN Area Rengat beberapa waktu lalu,” jelasnya.
Untuk itu, Armunanto berharap, jika kondisi PLTMG milik PT Wika berjalan normal dan tidak ada gangguan, mudah-mudahan dengan adanya tambah mesin sewa ini tidak akan ada lagi pemadaman bergilir di wilayah Inhu. (iqbal)
Â