BERTUAHPOS.COM, PEMATANG REBA – Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Riau tahun 2014 di Kabupaten Indragiri Hulu kini telah usai. Kini, venue-venue yang dipakai pasca Porprov tersebut akan diambil aleh Dinas Pemuda, Olahraga, Budaya dan Pariwisata (Disporabudsata) Kabupaten Inhu.
“Pasca Porprov VIII Riau, seluruh venue yang dibangun tetap akan dikelola Disporabudsata Inhu, dan sementara ini pengelolaannya berada di bawah koordinasi Bidang Olahraga,” ujar Kadisporabudsata Inhu, Armansyah beberapa
waktu lalu.
Arman melanjutkan bahwa hal ini dilakukan agar seluruh venue bekas Porprov VIII Riau tetap terjaga dan terawat. Meski saat ini dibawah bidang olahraga, kedepannya akan dibentuk unit tersendiri untuk pengelolaan venue tersebut.
Venue yang dikelola pihak Disporabudsata Inhu adalah Stadion Batu Canai Wall Climbing, Lapangan Futsal di Komplek Kantor Bupati Inhu, Lapangan Sepak Takraw di Komplek GOR Danau Raja Rengat, Lapangan Basket dan Lapangan Tenis di Jalan Ahmad Yani Rengat serta Stadion Narasinga Rengat.
Sedangkan GOR Danau Raja yang sebelumnya dikelola oleh Bagian Umum Setda Inhu, Arman berharap GOR Danau Raja agar tetap dikelola oleh Disporabudsata Inhu seperti venue lainnya.
“Saat ini seluruh venue bekas Porprov VIII Riau yang dibangun Pemkab Inhu dalam kondisi baik. Kedepan Disporabudsata Inhu akan menganggarkan biaya perawatan tiap tahunnya sehingga venue tetap terjaga dan terawat,”
ujarnya. (Iqbal)