BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) berencana membuat soal UN lebih bervariasi di tahun 2018 nanti. Soal ujian nasional (UN) 2018 nantinya tidak hanya berupa pilihan ganda saja, tp lebih bervariasi.
Seperti yang diutarakan Nizam selaku Kepala Pusat Penilaian Pendidikan (puspendik) Kemendikbud, mengatakan soal UN 2018 akan lebih bervariatif. Dimana soal un 2018 bisa berupa mengisi jawaban, pilihan yang tidak tunggal, atau bentuk lainnya.
“Kami berusaha, mulai tahun depan soal UN tidak lagi semuanya menggunakan pilihan ganda,” ujar Nizam dikutip dari website Kemendikbud.
Dengan rencana ini, semakin menambah variasi dalam pelaksanaan UN. Dimana pada tahun -tahun sebelumnya Kemendikbud telah membuat beberapa variasi. Seperti sistem soal ujian acak, serta berbasis komputer. (bpc9)