BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Nabi Isa As, diberikan keistimewaan oleh Allah azawajalla dalam bentuk mukjizat. Itu juga diberikan Allah kepada nabi lainnya, namun bentuknya berbeda.Â
Saat kaum pengikut Isa kelaparan dalam sebuah perjalanan menuju tempat yang subur, Nabi Isa berdoa kepada Allah agar kaumnya diselamatkan dari rasa lapar. Maka datanglah makanan dari lagit.
Diantara beberapa mukjizat Nabi Isa yang diberikan Allah kepadanya, yakni, menghidupkan orang meninggal, menerima wahyu kitab Injil, menurunkan hidangan dari langit, menyembuhkan sejumlah penderita penyakit serta orang gila, memulihkan orang pincang menjadi berjalan serta orang bisu menjadi berbicara, memelekkan orang buta sejak lahir, dan membuat burung hidup dari tanah liat(Quran, 3:49; 5:110).Â
Termasuk berbicara sejak bayi, merupakan mukjizat Nabi Isa yang diberikan Allah kepadanya.
Dalam beberapa riwayat menceritakan, kaum Nabi Isa itu begitu mahir berdebat dan bersilat lidah, bahkan ikar soal kepercayaan pada ruh serta hari kebangkitan.Â
Pernah disuatu ketika, Nabi Isa untuk menghidupkan orang yang sudah lama mati. Nabi Isa pun menyanggupi permintaan mereka. Itu dilakukan atas izin Allah dengan tujuan supaya kaumnya tidak terlampau mengagung-agungkan akal pikiran saja.Â
Di makam tua itu, Isa menengadahkan tangannya. “Baiklah, akan saya bangunkan orang ini atas izin Allah SWT,†ujarnya.Â
Nabi Isa bermunajat kepada Allah, selesai berdoa dia mendekati kuburan itu dengan mengarahkan kedua tangannya ke kuburan. Nabi Isa pun memanggil-manggil penghuni kubur. Orang yang sudah mati itu hidup kembali. Dengan bagian tubuh yang lengkap sebagaimana dia dulu hidup. DIa pun bisa berbicara dengan Nabi Isa dan kaumnya.
Itu belum membuat kaumnya percaya. Mereka menantang Nabi Isa,untuk menunjukkan kehebatannya lain. Salah seorang berkata, “Perlihatkan kepada kami cara membuat burung hidup dari tanah liat.â€
Nabi Isa berdoa, kemudian dia ambil tanah liat dan membentuknya menjadi seekor burung. Lalu Nabi Isa meniup burung itu. Dan jadilah hidup, terbang di alam luas. Itulah sekilas tentang mukjizat Nabi Isa.Â
“Sesungguhnya aku telah datang kepadamu dengan membawa sesuatu tanda (mukjizat) dari Tuhanmu, yaitu aku membuat untuk kamu dari tanah berbentuk burung; kemudian aku meniupnya, maka ia menjadi seekor burung dengan seizin Allah…” (Q.3:49). (bpc3)