BERTUAHPOS.COM, SELATPANJANG – Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Kepulauan Meranti yang mencapai 8,1 persen, ternyata membuat tertarik para investor baik dalam maupun luar negeri.
Kepala Bidang Penanaman Modal Kabupaten Meranti Fadlah Suahimi Azhar mengatakan bahwa beberapa investor dari luar negeri sudah mengutarakan niatnya untuk mengelola sektor perkebunan di Kepulauan Meranti.
“Sudah ada 7 investror yang sudah masuk ke kita untuk melakukan kerjasama,” katanya kepada bertuahpos.com, di kantor Bupati Meranti, Kamis (06/11/2014).
Salah satu diantara 7 investor terbuat yakni investor dari Negara Korea, yang kemungkinan besar akan menggarap sektor perkebunan di Kabupaten Meranti.
“Sekarang lagi dalam proses perizinan. Rencananya mereka akan menggarap di sektor perkebunan kita,” tambahnya. (melba)
Â