BERTUAHPOS.COM, Pekanbaru – Pengajuan bantuan pembangunan pasar modern Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru kepada Menteri Perdagangan (Mendag) ditolak mentah-mentah. Pasalnya Detail Engineering Design (DED) yang dibuat tidak sesuai dengan bajet bantuan dari pusat.
Demikian disampaikan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru, Hj El Syabrina, senin (03/02/14). Menurutnya DED pasar yang dibuat Dinas Pekaerjaan Umum (PU) terlalu besar dan mewah, menelan anggaran sampai Rp25 miliar
“Sementara bantuan dari pusat hanya berkisar Rp4 miliar hingga Rp6 miliar. Sehingga pusat tidak menyanggupi, bukan karena kita tidak mengajukan, kita sudah ajukan dua tahun lalu. Setelah kita akomodir, ternyata pusat tidak menyanggupi, karena terlalu besar anggarannya,” ungkap El Syabrina.
Dikatakan El Syabrina, mestinya DED yang dibuat PU seharusnya sederhana, namun bisa mengakomodir, seperti  pasar percontohan yang dibuat oleh kementerian. Beberkannya, anggaran Rp25 itu hanya untuk satu pasar, Pasar Limapuluh.
“Setelah saya akomodir, mereka (kementerian, red) bilang, kalau Pemko Pekanbaru anggarkan Rp20 miliar, kekuranganya bisa dibantu. Namun, kita kan tidak ada anggaran sebanyak itu, mereka juga merasa berat untuk membantu kalau sampai menelan anggaran Rp25 miliar,” tutup El Syabrina. (Syawal)