BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pedagang meminta kejelasan terkait belum selesainya pembangunan Pasar Induk di tahun 2018.
Menurut pedagang, batal selesainya pembangunan Pasar Induk di tahun 2018 lalu, memiliki dampak kepada mereka.
Syahril, salah seorang pedagang Pasar Induk yang ditemui bertuahpos.com, Jumat 25 Januari 2019, menuturkan dirinya mempertanyakan mangkraknya pembangunan Pasar Induk tersebut.
“Kenapa gak siap-siap? Kami pedagang yang dirugikan kalau pembangunannya tak kunjung siap. Kami yang saat ini jualan merasa tidak nyaman karena bukan berjualan di Pasar Induk,” ujarnya dengan nada kecewa.
Hal yang sama juga dikatakan oleh Indra. Pedagang cabai ini mengatakan saat ini dirinya beserta pedagang berharap agar Pemko Pekanbaru tidak menggusur mereka yang saat ini berjualan di areal Terminal AKAP Pekanbaru.
“Kami sering digusur. Awalnya dari Jalan Tuanku Tambusai, sekarang Terminal AKAP. Bukan kami yang salah, karena memang Pasar Induk belum siap. Jangan gusur kami sampai Pasar Induk selesai. Jangan salahkan kami,” tuturnya.
Baca juga:Â Pembangunan Pasar Induk Molor, Pengamat: Pemko Pekanbaru yang Salah!
Dalam harapannya, Indra beserta pedagang Pasar Induk lainnya meminta agar Pemko Pekanbaru bisa secepatnya menyelesaikan pembangunan Pasar Induk dan tidak lagi molor.
“Pasar Induk selesai, harapan kami cuma itu,” tegas Indra.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, proses pembangunan Pasar Induk Pekanbaru batal selesai pada tahun 2018 ini. Ditargetkan selesai Oktober 2018, Pemko melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) Kota Pekanbaru menerangkan proses pembangunan Pasar Induk ditargetkan ulang selesai di bulan Oktober tahun 2019. (bpc9)