BERTUAHPOS.COM (BPC), ROHIL – Surat keputusan (SK) untuk 116 orang orang yang lolos CPNS dan K1 52 orang Formasi Tahun 2014 di lingkungan Kabupaten Rokan Hilir diserahkan, selasa (23/06/2015).
Penyerahan SK yang seharusnya dimulai pukul 09.00 wib sempat molor hingga pukul 11.00 wib, secara simbolis dilakukan langsung oleh Bupati Rokan Hilir, Suyatno, di gedung Serbaguna jalan Utama Bagan Siapiapi Kabupaten Rokan Hilir.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Rohil, Roy Azlan Ap MSi, mengatakan, dari 116 SK CPNS yang diserahkan, 52 SK untuk formasi jalur umum.
Setelah menerima SK, ratusan PNS baru tersebut lantas mendapat pembekalan khusus dari Bupati Rohil, Suyatno, selama sekitar 1,5 jam.
Tujuannya membantu memudahkan CPNS lebih mengenal lingkungan kerja baru dan bisa segera memulai pekerjaan sesuai kompetensinya.
Dalam arahannya, Suyatno menekankan pentingnya moralitas dan etika bagi para PNS baru. Karena mereka diterima melalui tes yang transparan berbasis computer assestment test (CAT).
Ini membuktikan bahwa mereka adalah orang yang cerdas dan terpilih. Namun tetap dibutuhkan assestment khusus untuk mengetahui kejiwaannya, mencakup moralitas dan etika.
“Hal itu karena moralitas dan etika merupakan basis dalam melaksanakan tugasnya nanti,†tegasnya.
​Menurut Bupati Rohil, etika dan moral menjadi penting karena tugas PNS adalah memberikan pelayanan kepada masyarakat. Sementara inti pelayanan publik adalah mampu menciptakan perasaan nyaman pada masyarakat yang dilayani.
“Makanya masyarakat harus dilibatkan secara partisipatoris dalam setiap pengambilan keputusan.” katanya.
Tugas generasi CPNS baru cukup berat. Karena akan berhadapan dengan pemberlakuan UU Aparatur Sipil Negara (ASN), dimana penerapan fairness diutamakan. Seleksi dan promosi, kata Bupati, juga harus diadakan secara adil dan kompetitif, namun tetap mempertimbangkan segala aspek yang ada
“Reward dan punishment juga akan diberlakukan berbasis kinerja. Jadi PNS yang kinerjanya tak mencapai target akan dikenakan sanksi administrasi sesuai peraturan perundang-undangan,” tandas Suyatno.(maulana)