BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU – Satu lagi prestasi yang bisa dibanggakan SMPN 20 Pekanbaru, dalam rangka seleksi FLS2N (Festival Lomba Seni Siswa Nasional) Jenjang SMP se-Indonesia di Surabaya, sekolah yang beralamatkan di Jalan tersebut siap mengirimkan tim tarinya ke Surabaya.
Seperti yang diutarakan oleh Nurbaiti Mpd, selaku Kepala Sekolah SMPN 20 Pekanbaru, kepada bertuahpos.com, mengatakan siswa-siswi SMPN 20 Pekanbaru tiada henti-hentinya menorehkan prestasi untuk sekolahnya.
“Kali ini sanggar Seni Cahaya, SMPN 20 Pekanbaru lolos di tingkat provinsi dan siap bertarung di tingkat nasional pada bulan September nanti di Surabaya,” paparnya.
Nurbaiti turut menjelaskan, tujuan FLS2N adalah menggali serta ikut melestarikan seni khas Indonesia. FLS2N turut ikut membina pelajar selaku generasi penerus bangsa dalam rangka meningkatkan kreativitas siswa di bidang seni dan sastra. Termasuk mengembangkan sikap kompetitif dalam diri siswa di era globalisasi.
“Melalui kegiatan ini, diharapkan terjadi peningkatan minat dan prestasi siswa di tingkat seni dan sastra. Sehingga mereka terpilih dalam lomba yang dilangsungkan di tingkat nasional. Sebab di era globalisasi ada tantangan untuk terus menggali potensi pada diri sendiri. Karena itu, harus dari sekarang dipersiapkan untuk menghadapi era kompetisi seluruh dunia.” jelas Nurbaiti.
Dengan keberhasilan ini, Nurbaiti mengatakan tentunya tidak terlepas dari kerja keras dari semua pihak sekolah, seperti para guru dan tidak kalah pentingnya dukungan dari para wali murid.
“Ini tentu prestasi yang sangat membanggakan baik dari SMPN 20 Pekanbaru, apalagi dengan menampilkan tari Auman Senja yang menceritakan kisah Harimau Sumatra yang hampir punah karena hutan Riau yang habis ini bisa memukau dewan juri yang ada di Surabaya nanti,” harapnya.
Disamping itu, lanjut Nurbaiti SMPN 20 Pekanbaru ini sangat mensupport kegiatan siswa-siswinya untuk berprestasi, bahkan sekolah tidak pernah membebani orangtua murid yang tidak mampu namun anaknya berprestasi akan selalu disupport.
“Kreativitas siswa ini harus kita kembangkan, karena itu butuh dukungan dari semua pihak termasuk orangtua murid. Tanpa ada dukungan dari semuanya, pihak sekolah juga tidak bisa sepenuhnya bisa mengeksplore keriativitas anak anak tersebut,” tuturnya.
Masih menurut Nurbaiti, SMPN 20 Pekanbaru sangat transparan kepada orang tua dan siswa-siswi didikannya. Terutama sekali terkait kemajuan sekolah, dimana pihak sekolah selama ini sangat terbantu dengan donatur dari orang tua dan juga tetap merangkul siswa-siswi yang tidak mampu untuk berkreativitas.
‘Setiap Jumatnya kita mengumumkan kepada siswa-siswi kami terkait perkembangan sekolah, bahkan kita tidak pernah membenani anak anak yang tidak mampu. Sebaliknya mereka kita memberikan kebebasan pada mereka untuk ekskul yang mereka inginkan.
Kita juga mengimbau orang tua agar mau berdiskusi dan terbuka dengan pihak di sekolah terkait perkembangan anaknya, agar kelak orangtua jangan begitu saja percaya pada anaknya tanpa melihat juga perkembangan anaknya di sekolah,” tegasnya. (bpc9)