BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Riau meyakini bahwa sektor perbankan punya peran penting dalam Masyarakat Ekonomi Asian (MEA) 2015 ini.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) HIPMI Riau Ahmi Septari mengatakan berjalannya roda ekonomi dan industri di Riau dalam menghadapi MEA nanti sangat bergantung dan perlu perhatian perbankan.
HIPMI sendiri akan berencananya ikut serta untuk menguatkan jaringan dengan menjalin kerjasama dengan sejumlah asosiasi dan organisasi.
Selain sektor perbankan, infrastruktur juga sangat menentukan apakah pertumbuhan ekonomi masyarakat dan industri di Riau bisa berjalan baik dan sinergi dengan MEA.
“Mau tidak mau, dalam menjalankan usahanya, para pengusaha di Riau memang harus menggaet asosiasi dan organisasi lain serta pemerintah. Sehingga usaha itu dapat bertahan menghadapi orang luar,” kata Ahmi, Senin (13/04/2015)
Selain itu, Dia menyebutkan, kehadiran perbankan saat ini masih dianggarap sebagai motor utama untuk menggerakkan roda perekonomian rakyat. Pertumbuhan industri sangat bergantung pada sektor ini, untuk melakukan tambahan modal.
Persaingan produk antar negara ini kedepan tentunya akan sangat mendominasi pasar. Industri Riau butuh tambahan modal yang lebih besar untuk mengangkat kualitas hasil produk agar bisa besaing dengan negara Asean. (melba)