BERTUAHPOS.COM (BPC) PEKANBARU– Bukannya bunga dan tanaman hias yang tumbuh ditepi jalan, tetapi Sampahlah yang menghiasi pinggiran jalan. Dijalan H.R Soebrantas, Panam Pekanbaru terjadi lagi tumpukan sampah. Tumpukan sampah yang sudah hampir sampai memakan jalan ini membuat pandangan tidak enak dilihat dan menambah polusi udara yang tidak sehat, tumpukan sampah ini sudah sering kali terjadi, entah siapa yang salah dan ntah siapa pula yang bisa disalahkan, tetapi yang jelas kurangnya perhatian dari Dinas Kebersihan dan kesadaran masyarakat sendiri untuk membuang sampah.
Lily seorang pengendara yang melewati jalan tersebut mengatakan bahwa ini sifat manusia yang tidak mengerti dengan kebersihan, dan tindakan dari dinas kebersihan juga lamban untuk membersihkan tumpukan sampah ini.
” Daerah panam ini sering kali macet apalagi ditambah tumpukan sampah, kelar sudah aroma pagi hari. Mungkin kota pekanbaru ini sudah bisa dibilang kota penuh sampah, seharusnya pekanbaru ini sebagai contoh untuk kota-kota lainnya, apalagi sebagai ibu kota Provinsi Riau,” ungkapnya kepada bertuahpos.com, Rabu (21/12/2016)
Beda lagi dengan idris yang ditemukan membuang sampah dengan sengaja di kawasan tersebut.
” Saya sengaja membuang sampah disini,karena di komplek perumahan saya tidak ada tempat pembuangan sampah dan juga tidak ada pihak kebersihan yang memungut sampah, maka dari itu saya sengaja memasukkan sampah ini ke dalam mobil dan membuangnya disini,” Ungkapnya.
Tak hanya di daerah panam, di daerah kubang raya dan komplek stadion utama riau juga banyak ditemukan tumpukan sampah liar akibat ulah tangan manusia yang tidak bertanggung jawab.
Penulis: Meizul Ofriananda
Â