BERTUAHPOS.COM (BPC), SIAK – Setelah melakukan kunjungan di lahan persawahan yang akan digarap di Kecamatan Koto Gasib Kabupaten Siak, Kadis Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Siak Rubiati mengatakan bahwa target lahan yang ditinjau seluas 51,5 hektare.
“Kemarin kita sudah turun langsung ke lapangan untuk melihat lokasi yang akan dicetak sawah dan kita targetkan 51,5 hektare siap dijadikan lahan persawahan. Ini merupakan kerja samaÂ
antara Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Siak dengan Korem 031/Wirabima,” ujarnya, Sabtu (10/6/17).
Rubiati menjelaskan bahwa pengerjaan cetak sawah akan menggunakan dana APBN sekitar 820 juta rupiah dan ditargetkan hingga bulan September tahun ini, sudah selesai pengolahan dan bulan Oktober sudah siap tanam.
Baca:Â Masyarakat Buatan II Siap Tanam Padi
“Pengerjaan ini masuk dalam dana APBN sekitar 820 juta rupiah dan kami sudah targetkan bulan September sudah selesai diolah dan Oktobernya sudah bisa ditanam padi,” jelasnya.
Rubiati juga menambahkan masih banyak sebenarnya lahan yang bisa diolah untuk pertanian, namun ada beberapa kendala seperti lahan tersebut milik perusahaan.(HGU).
“Sebenarnya masih banyak lahan yang bisa kita olah, namun kita memiliki kendala dan salah satunya adalah HGU nya dan saat ini kami dari pemerintah Kabupaten Siak masih melakukan koordinasi dengan Lingkungan Hidup dan Kehutanan agar lahan tersebut bisa digunakan untuk pertanian,” tambahnya. (bpc13)