BERTUAHPOS.COM (BPC), SLEMAN – Seorang pria dengan menggunakan samurai sepanjang satu meter, menggegerkan umat Gereja St Lidwina Sleman, Minggu I11/2/2018) pagi.
Menggunakan kaos berwarna hitam dan menyandang tas, pria tersebut tiba-tiba saja masuk ke dalam gereja melaui pintu barat. Pria tersebut langsung membabi buta samurai yang dibawanya. Akibatnya, setidaknya beberapa orang mengalami luka-luka akibat sabetan samurai pria berambut gondrong tersebut. Beberapa korbannya ialah Martinus Parmadi Subiantoro, salah seorang pengurus gereja serta pemimpin ibadah, Romo Edmund Prier SJ.
Selang beberapa lama, pelaku yang masih membabi buta langsung diamankan oleh pihak kepolisian. Saat pengamanan tersebut, pelaku sempat melawan kepolisian dan melukai salah seorang petugas kepolisian. Pelakupun terpaksa ditembak oleh pihak kepolisian.
Dalam keterangan pihak kepolisian setempat, pelaku berinisial S dan lahir pada tahun 1995. Pelaku juga diketahui berasal dari Banyuwangi, Jawa Timur.
“(Aparat kepolisian) terpaksa mengeluarkan tembakan ke arah pelaku dan mengenai perut pelaku sehingga dapat dilumpuhkan dan di bawa ke rumah sakit UGM. Petugas sempat mengeluarkan tembakan peringatan,” demikian keterangan tertulis kepolisian setempat.
Saat ini pihak kepolisian setempat juga belum mengetahui pasti apa motif dibalik serangan pria asal banyuwangi tersebut.
“Belum, saaat ini masih diperiksa. Sekarang pelaku sedang dirawat di rumah sakit,” ujar Kepala humas Polda Yogyakarta AKBP Yulianto kepada beberapa media setempat. (bpc9)
Â