BERTUAHPOS.COM, TEMBILAHAN – Seluruh pengurus Saka Bhakti Husada (SBH) di wilayah kecamatan se-Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) diminta menjadi pelopor bagi gerakan kesehatan lingkungan dan masyarakat.
Â
Permintaan tersebut disampaikan Wakil Ketua Gerakan Pramuka Kwarcab Inhil Bidang Hubungan Masyarakat, DR Hj Alvi Furwanti Alwie usai melantik pengurus Kwaran Gerakan Pramuka Kecamatan Tempuling dan pengurus SBH Kecamatan Tempuling, Rabu (22/4/2015).
Â
“Kader-kader Pramuka yang baru saja dilantik dalam SBH ini, terdiri dari kader-kader kesehatan yang ada di kecamatan setempat,†tutur Alvi didampingi Kasubag Keuangan dan Perlengkapan Dinkes Inhil, Feri Irawan.
Â
Lanjut mantan Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Inhil ini, karena membidangi masalah kesehatan, maka pengurus dan anggota SBH berperan penting dalam menyampaikan program pemerintah, khususnya yang berkaitan dengan bidang kesehatan.
Â
“Memang ada banyak peranannya, sesuai dengan bidangnya masing-masing, tapi karena berasal dari kader-kader kesehatan, maka penekanan program yang dilaksanakan juga harus berkaitan dengan pada bidang kesehatan,†terang Alvi.
Â
Selanjutnya, Alvi yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Inhil itu berharap, para kader yang telah dilantik dapat merubah mindset masyarakat yang selama ini kurang cinta dan peduli terhadap lingkungan, sehingga menjadi masyarakat yang proaktif dalam kegiatan yang sifatnya mengarah pada kebersihan dan kesehatan.
Â
“Segera mungkin susun program dan rencana kegiatan, supaya pramuka di kecamatan dapat eksis dan tampil di tengah-tengah masyarakat. Apalagi sesuai dengan arahan pimpinan, Inhil harus menjadi Kabupaten Pramuka,†pesan Alvi.
Â
Adapun para pengurus SBH yang dilantik saat itu, ‎Ketua, Suryadarti AMD Keb, SE, Wakil Ketua, dr Yoga Setia Kurniawan dan Sekretaris Azmir SKM. (ezy)