BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – PLN menyebutkan bahwa pemadaman yang dilakukan pihaknya adalah untuk perawatan dan pemeliharaan jaringan. PLN juga menyebutkan bahwa tidak ada masalah dengan daya, bahkan Riau surplus pasokan listrik.
“Bukan pemadaman bergilir, tapi kita perlu pemeliharaan jaringan. Jika dalam satu bulan ada pemadaman 4-6 jam, itu wajarlah, itu bukan pemadaman bergilir, itu karena PLN sedang melakukan perawatan,” ujar Manajer Sumber Daya Manusia dan Umum PLN Wilayah Riau dan Kepulauan Riau (WRKR), Dwi Suryo kepada bertuahpos.com, Senin (30/10/2017).
Lebih lanjut, Dwi Suryo menyebutkan bahwa pemadaman ini dilakukan untuk mengembalikan performa dari peralatan PLN agar tetap sehat dan dalam kondisi baik.
“Justru, pemadaman ini kita lakukan agar perfomance PLN tetap sehat, sama seperti kita manusia, setelah kita kerja 6 hari, kita istirahat sehari, sama seperti itu,” terangnya.
Sebagaimana diketahui, pemadaman terjadi di beberapa wilayah Pekanbaru hari ini, Senin (30/10/2017).
Berikut beberapa daerah yang terkena pemadaman bergilir:
– Jalan Utama Teuku Bay,
– Jalan Sei Bintan,
– Jalan Karya Ujung,
– Jalan Griya Tika Utama,
– Jalan Pondok Melayu,
– Jalan KH Nasution,
– Komplek Kampus UIR. (cr1)