BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Seperti tahun sebelumnya, satu hari sebelum menunaikan ibadah puasa, Pemko Pekanbaru rutin melaksanakan even Petang Belimau atau Petang Megang.
WaliKota Pekanbaru, Wakil Walikota Pekanbaru, Kepala Adat Riau, dan staf pemerintahan lainnya pun ikut memeriahkan even Petang Belimau atau Petang Megang ini.
Firdaus menuturkan, Petang Megang adalah agenda wisata religius yang digelar di Pekanbaru tiap menyambut bulan Ramadhan. Pada acara ini akan ditampilkan budaya dan kearifan lokal Melayu Riau.
“Acara yang kita hadirkan bersama-sama ini ,yaitu acara Petang Megang. Nanti kita semua akan di sambut oleh beberapa budaya Melayu, dan tradisi-tradisi budaya, InsyaAllah acara ini akan terus berlanjut sampai besok-besoknya,” ujar Walikota Pekanbaru yang baru saja dilantik itu, Jumat (26/5/2017).
Baca:Â Sedang Sambutan Walikota di Potang Balimau, Kembang Api Nyala di Atas Tenda Podium
Banyak acara yang terkait di dalam acara Petang Balimau atau Petang Megang, salah satu yang menjadi tradisi saat Petang Balimau iyalah memandikan anak yatim.
Acara memandikan anak yatim ini bertujuan membersihkan diri untuk memulai puasa esok harinya. Serta menyemangati anak yatim dan piatu untuk selalu berpuasa walaupun tanpa ada orang tua.
Acara pemandian ini lansung dibuka oleh Walikota Pekanbaru, Firdaus MT.
Baca:Â Potang Belimau, Warga Pekanbaru Padati Bawah Jembatan Siak III
Namun, acara ini dirasa kurang meriah karena acara yang di tunggu-tunggu masyarakat Pekanbaru, yaitu lomba menangkap itik kali ini tidak diadakan mengingat waktu yang singkat.
Penghujung acara, masyarakat yang datang disiram menggunakan air dari atas oleh pemadam kebakaran. Acara penutup ini, terlihat sangat disukai masyarakat Pekanbaru. Seolah-olah saat itu terjadi hujan dadakan. (bpc11)