BERTUAHPOS.COM, SIAK – Siak menjadi kabupaten/kota pertama di Riau yang menjawab instruksi Kementrian Agama RI untuk program desa binaan keluarga sakinah. Â
Seperti disampaikan Wakil Bupati Siak Drs H Alfedri MSi di sela-sela kegiatan sosialisasi pelaksanaan program desa binaan keluarga sakinah Kabupaten Siak tahun anggaran 2014 di Desa Tualang Kecamatan Tualang pada Kamis (11/12/2014) kemarin.
“Ini merupakan program Kementrian Agama RI yang dilanjutkan oleh instruksi Pemerintah Provinsi Riau. Dan untuk Riau, baru Kabupaten Siak yang menindaklanjuti program ini,” sebut Wabup.
Â
Dijelaskannya, final dalam program ini baru terlihat nanti, setelah terbentuk masyarakat Siak yang religius dan menjalankan amal ibadah. Diantara yang menjadi indikasi sebuah kehidupan masyarakat itu mawaddah dan sakinah adalah teelihatnya dikehidupan masyarakat yang rajin shalat berjemaah, mengaji dan lain sebagainya.       Â
Kehadiran Wabup di acara ini juga didamping Kepala Kementrian agama RI Siak, diwakili Muhyar Matondang dan Kepala BP3AKB Kabupaten Siak diwakili Kabid BPMPD, Syawir. (rls/syawal)
Â