BERTUAHPOS.COM, SIAK- 127 Peserta Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang telah mengikuti seleksi dan dinyatakan lulus mesti bersabar menunggu pengumuman kelulusan. Sebab nama-nama yang lulus sudah di kirim ke Panitia Seleksi Daerah (Panselda) masih menunggu tandatangan Bupati Siak, Syamsuar.
Hal itu diungkapkan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Siak, H Lukman, Jumat (19/12/2014) kemarin. Dirinya menyebutkan saat ini Panselnas telah memutuskan nama-nama peserta tes CPNS jalur umum yang lulus.
“Selanjutnya tidak ada lagi uji kompetensi bidang, peserta yang memenuhi passing Grade Tes Kompetensi Dasar (TKD) di rangking, diambil sesuai kebutuhan formasi,†jelas Sekretaris Panitia Seleksi tersebut.
Â
Lukman belum bisa menyebutkan kapan pengumuman kelulusan disampaikan. Namun pihaknya tetap mengusahakan akhir tahun ini semua sudah kelar. “Sebelumnya, kami bersama BKD Provinsi bikin kesepakatan, akan mengumumkan serentak satu provinsi Riau. Sekarang kami masih mengkaji, jika kabupaten/kota lainnya lambat, bisa saja kita dahulu mengumumkan,†katanya.
Dirinya menghimbau peserta yang lulus pasing grade tidak terpancing soal kabar miring terkait lambannya pengumuman CPNS ini. “Kepada seluruh peserta tes CPNS jalur umum, agar jangan terprovokasi dengan isu yang miring, kami menjamin tes kali ini murni dan terbuka,†tandasnya. (syawal)