BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Permasalahan pembinaan sekolah SMA dan SMK yang dialihkan dari kabupaten kota ke Provinsi, masih menjadi hal yang diperbincangkan. Pasalnya, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru meminta untuk semua guru dialihkan ke Provinsi.
“Sebenarnya semua kita sudah data, saya tidak bisa berandai-andai, tapi yang prioritas baru PNS dengan honorer,†katanya Kadisdik Kota Pekanbaru Abdul Jamal ketika dikonfirmasi usai rapat paripurna DPRD Pekanbaru, Seni (21/3/2016).
Kemudian, meskipun pengalihan tersebut diberlakukan pada Oktober 2016 mendatang, masalah gaji guru yang dialihkan ke provinsi akan dilakukan pada Januari tahun 2017 mendatang. “Semua gaji guru yang dimulai di Januari,†sambung Jamal.
Disdik sendiri juga meminta jika memang pembinaan sekolah SMA dan SMK dialihkan ke provinsi, maka semua guru tersebut harus ikut dialihkan ke provinsi. Ditanya mengenai berapa banyak honorer dan PNS untuk guru SMA dan SMK, Jamal sendiri tidak bisa memastikan hal tersebut.
“Saya rasa perbandingannya 50:50 lah, karena memang di SMA dan SMK ini yang banyak itu adalah guru mata pelajaran, tapi untuk guru produktif terutama di SMK malahan kurang. Maka itu, jika provinsi tidak ambil semua guru, semua proses pembelajaran akan terganggu,†terang laginya.
Sebagaimana diketahui, berdasarkan Undang-Undang Nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah yang didalamnya memuat pula mengenai pengalihan urusan pendidikan dari Pemerintah Kabupaten/Kota kepada Pemerintah Provinsi.
Maka pada awal tahun 2017 mendatang seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) baik negeri maupun swasta yang ada di Kabupaten bakal ditarik ke Provinsi. Hal tersebut juga berlaku bagi Kota Pekanbaru, dimana sekolah yang pembinaannya di Disdik Pekanbaru, akan dialihkan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau.
Sebelumnya, Jamal sendiri telah melakukan verifikasi  untuk data guru yang nantinya dialihkan ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau. Karena, kata Jamal, pengalihan tersebut akan dilakukan pada Oktober 2016 mendatang.
Ketika tanya apakah bidang sekolah menengah di Dinas Pendidikan akan dihapuskan atau tidak, dirinya hanya mengatakan bahwa akan membentuk SOTK baru terhadap bagian tersebut.
Penulis: Iqbal