BERTUAHPOS.COM,PEKANBARU – Pemerintah Provinsi Riau menyambut baik Corporate Forum for Community Development (CFCD) yang telah memasuki periode ke tiga pada tahun 2014.
“Adanya CFCD ini agar masyarakat dapat juga merasakan manfaat dari adanya perusahaan-perusahaan swasta yang ada di Riau,” Ujar Plt Gubri yang diwakili oleh Syamsurizal staf ahli permasyarakatan dan sumber daya manusia saat pengukuhan pengurus baru CFCD, di Hotel Furaya Pekanbaru, Sabtu (20/12/2014).
Lebih lanjut Syamsurizal menuturkan adanya CFCD bisa membuat masyarakat lebih produktif. Salah satunya lewat program-program Coorperate Social Reaponsibility (CSR) yang selalu dilakukan perusahaan.
“Sehingga berapa pun besar investasi atau perusahaan swasta yang ada di Riau tidak jadi masalah. Karena sejalan dengan itu masyarakat juga akan banyak merasakan dampaknya,” terangnya.(yogi)