BERTUAHPOS.COM, TEMBILAHAN – Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Provinsi Riau akan melakukan kajian-kajian untuk mengetahui apa penyebab kerapnya terjadi bencana amblasnya tanah di Kecamatan Tanah Merah pada akhir-akhir ini.
Â
Selain itu pihak pemerintah juga akan mengkaji untuk pembangunan turap di lokasi yang rawan amblas tersebut.
Â
“Akan dilakukan kajian-kajian untuk di lokasi tersebut oleh dinas terkait,” Sebut Bupati Inhil M Wardan melalui Sekda Inhil, Alimuddin RM kepada awak media di Kantor Bupati Inhil, Selasa (24/2/2015).
Â
Menurut penuturannya, memang beberapa waktu lalu, Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Inhil berencana akan membangun turap di lokasi yang rawan terjadi amblas. Namun hal tersebut ditunda karena belum dilakukannya kajian ataupun penelitian.
Â
“Kan sayang kalau kita bangun, tapi belum dilakukan kajian-kajian. Nanti kita bangun disana, eh tahunya masih juga longsor, kan sayang. Jadi kita akan lakukan kajian-kajian terlebih dahulu mengenai hal itu,” tandasnya. (advertorial/ezy)
Â
Â