BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ketua Panitia Pemekaran Kabupaten Gunung Sahilan, Adibar mengaku telah melalui proses kelengkapan administrasi dan persyaratan lainnya, termasuk kajian akademis.
“Kajian akademis kita Insya Allah akan selesai tanggal 12 Oktober nanti. Dan kita juga belum menyampaikan secara tertulis oleh Plt Gubernur. Namun hari ini kita konsultasi dulu dengan beliau,” paparnya, Sabtu (11/10/2014). Kajian akademis ini dilakukan oleh Universitas Riau.
Sejauh ini, menurutnya hanya persyaratan kajian akademisi yang belum selesai. Sementara tahapan-tahapan lainnya sudah disetujui oleh pihak terkait. Diantaranya dkungan dari aparat desa hingga rekomendasi dari DPRD Kabupaten Kampar sudah dikantongi.
“Yang pasti tahapan-tahapan lain sudah selesai semua. Hanya menunggu rekomendasi persetujuan dari Mendagri,” tambahnya. (melba)