BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Rilis data yang disampaikan produsen minyak bumi tentang kenaikan produksi di beberapa negara membuat permintaan CPO sedikit tertekan dan menyebabkan harga CPO di bursa komoditas terpantau mengalami pelemahan yang cukup lumayan.
Hal ini ternyata kembali membuat kondisi harga tandan buah segar atau TBS sawit di Riau turun lagi. Sejak beberapa bulan belakangan harga TBS sawit di Riau terjadi penurunan secara perlahan namun pasti
“Harga komoditas ini anjlok, juga disebabkan oleh kenaikan nilai tukar mata uang Ringgit Malaysia sebesar 0,42 persen,” kata Sekretaris Penetapan Harga TBS sawit Riau, Rusdi usai rapat penetapan harga, Selasa (24/11/2015).
Rusdi menambahkan, Analyst Vibiz Research Center sejak awal sudah memperkirakan bahwa pergerakan harga CPO berjangka pada perdagangan selanjutnya masih berpotensi untuk melanjutkan trend penurunan.Pergerakan harga masih akan dipengaruhi oleh pergerakan mata uang rupiah dan ringgit serta kondisi permintaan dan pasokan global.
Harga minyak mentah juga memberikan pengaruh kuat terhadap pergerakan harga CPO.Penurunan signifian CPO tertekan dua kali pelemahan dari indikator harga CPO, yaitu merosotnya harga minyak mentah dan penguatan ringgit tersebut.
“Turunnya harga minyak mentah menjadi dorongan sentimen negatif yang mengakibatkan harga CPO tertahan di dalam trend melemah. Melemahnya harga minyak mentah membuat bahan bakar alternatif seperti yang dibuat dari CPO berkurang permintaannya,” sambungnya.
Harga minyak berjangka WTI untuk kontrak bulan Desember ditutup turun 2,42 persen pada USD 40,74 per barel, setelah IEA mengumumkan persediaan minyak mentah mencapai 3 miliar barrel di seluruh dunia. (Melba)
Penetapan harga TBS Sawit di Riau periode 25 November sampai 01 Desember 2015
Umur 3 tahun Rp 893,94
Umur 4 tahun Rp 998,24
Umur 5 tahun Rp . 1.068,18
Umur 6 tahun Rp 1.099,61
Umur 7 tahun Rp 1.141,58
Umur 8 tahun Rp 1.177,17
Umur 9 tahun Rp 1.214,98
Umur 10 tahun sampai 20 tahun Rp 1.248.85
Umur 21 tahun Rp 1.218,43
Umur 22 tahun Rp 1.187,53),
Umur 23 tahun Rp 1.157,11
Umur 24 tahun Rp 1.144,85
Umru 25 tahun Rp 1.095, 80
Harga CPO Rp 5.530,26
Catatan: terjadi penurunan sebesar Rp 18,19 per kilogram untuk umur 10 -20 tahun ke atas ***