BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kota Pekanbaru kembali memperoleh bantuan jaringan gas rumah tangga dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).
“Total ada sebanyak 25 ribu jaringan gas rumah tangga yang diterima Pekanbaru,†tutur Walikota Pekanbaru, Firdaus, Rabu 31 Juli 2019.
Orang nomor satu di Pekanbaru ini menjelaskan, 25 ribu jaringan gas rumah tangga ini dibagi menjadi dua tahun anggaran pengerjaan.
“Untuk tahun anggaran ini 5 ribu jaringan, tahun anggaran depan 20 ribu jaringan,†jelasnya.
Firdaus menuturkan, saat ini pihaknya juga telah membuat pemetaan dimana jaringan gas rumah tangga tersebut dipasang.
“Sudah dibuatkan pemetaanya,†ujarnya
Firdaus menambahkan, dirinya sangat berharap agar 25 ribu jaringan gas rumah tangga yang diperoleh Pekanbaru bisa dipasang seluruhnya. Apalagi dibantuan sebelumnya, Pekanbaru tidak berhasil memasang seluruh jaringan gas rumah tangga yang diperoleh dari Kementerian ESDM.
“Jangan sampai kejadian lagi, disiapkan 5 ribu, yang nyambung 3 ribu,†pungkasnya. (bpc9)