BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Rabu (1/2/2017), belasan petugas kebersihan kota Pekanbaru turun ke jalan sekitar Persimpangan Lampu Merah Tabek Gadang dan Jalan Rajawali Sakti, Panam Pekanbaru.
Turunnya petugas kebersihan atau yang sering disebut pasukan kuning ini tidak lain untuk membersihkan drainese yang berada di sekitar Persimpangan Lampu Merah Tabek Gadang hingga menuju Jalan Rajawali Sakti, Panam Pekanbaru.
Seperti yang diketahui, hujan yang terus menerus mengguyur Kota Pekanbaru beberapa hari kebelakang, mengakibatkan terjadinya banjir dibeberapa titik ruas jalan. Termasuk di persimpangan Jalan Rajawali Sakti Panam Pekanbaru, air menggenangi ruas jalan yang sangat banyak dilalui kendaraan tersebut.
Bahkan disaat hujan berhenti, air masih saja tergenang di persimpangan Jalan Rajawali Sakti Panam, Pekanbaru. Hal ini tentunya sangat mengganggu aktivitas warga. Baik pengguna kendaraan bermotor yang melintas, maupun warga sekitar yang tempat tinggalnya dekat dengan titik banjir.
Dimulai sejak pukul 14.00 WIB, dinas kebersihan kota Pekanbaru juga menurunkan satu truk pengangkut sampah, guna mengangkut material penyebab banjir yang telah dibersihkan.
Selain membersihkan drainase yang ada disekitar, pasukan kuning yang terdiri dari pria dan juga wanita tersebut juga menerangi rerumputan yang ada di sekitar drainase persimpangan Lampu Merah Tabek Gadang hingga menuju Jalan Rajawali Sakti Panam Pekanbaru.
Selain itu, mereka juga menyelam langsung ke titik yang menjadi pusat tergenangnya air, guna mengambil sampah atau material yang menjadikan drainase tidak berfungsi maksimal.
Bagi salah seorang warga sekitar, Maulana (27), keberadaan petugas kebersihan Dinas Kota Pekanbaru ini sangatlah bermanfaat. Hal ini dikarenakan semoga dengan aksi bersih-bersih ini, banjir ataupun air tergenang tidak akan terjadi lagi. Terutama di simpang Jalan Rajawali Sakti, Panam Pekanbaru.
Penulis: Teguh Asrin