BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Bertujuan untuk membantu sesama, komunitas sosial Sedekah Malam Jumat (SMJ) Pekanbaru memberikan nasi bungkus gratis kepada gelandangan yang ada di sekitar jalanan protokol Pekanbaru, Kamis (3/8/2017) malam.
Dalam kegiatan yang digelar hingga pukul 12 malam tersebut, komunitas SMJ Pekanbaru membagikan kurang lebih sebanyak 30 nasi bungkus. Dimana dalam pembagiannya, tersebar dari Jalan Diponegoro, hingga Jalan Gajah Mada Pekanbaru.
Kepada bertuahpos.com, Dery Nopraja selaku ketua SMJ Pekanbaru, mengatakan kegiatan membagikan nasi bungkus ini tidak hanya sekadar membagikan nasi, tapi juga sebagai ajang menambah keluarga dan sahabat baru yang ingin berbagi bersama-sama.
“Alhamdulillah setiap malamnya ada anggota baru yang ikut bergabung,” paparnya.
Lanjut Dery, kegiatan rutinitas setiap malam Jumat tersebut, bertujuan untuk memberikan motivasi kepada duafa dan anak jalanan agar lebih semangat lagi.
“Untuk kami, kegiatan ini untuk menghargai kehidupan lagi,” tutup Dery. (bpc9)