BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Guna mudik lebaran tahun 2019 ini, Pelabuhan Sungai Duku Pekanbaru hanya menyediakan 4 kapal saja.
Seperti yang diutarakan oleh Kepala UPT Pelabuhan Sungai Duku, Sudarmi, jumlah ini terus menurun jika dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
Nahkan jika dibandingkan tahun 2016 silam, jumlah kapal yang tersedia ada sebanyak tujuh unit.
“Mudik lebaran tahun ini hanya ada empat kapal saja. Salah satunya satu jelatik,†tuturnya kepada bertuahpos.com.
Sudarmi menerangkan, semakin berkurangnya jumlah kapal di Pelabuhan Sungai Duku disebabkan semakin menurunnya minat masyarakat untuk mudik dengan menggunakan tranposrtasi laut.
“dari tahun ke tahun pemudik (menggunakan transportasi laut) terus menurun. Apalagi saat ini jalur darat sudah ada dan bagus,†terangnya.
Sudarmi menambahkan, saat ini transportasi laut masih banyak digunakan masyarakat Pekanbaru menuju Selat Panjang.
“Ke Selat Panjang harus menggunakan kapal,†pungkasnya. (bpc9)