BERTUAHPOS, PEKANBARU, di penghujung tahun 2013 harga sembako mulai terindikasi naik. Seperti yang di pantau Bertuahpos di Pasar Selasa Panam, Senin (23/12), harga bawang merah, tomat, daging dan beras yang mengalami kenaikan harga.
Linda, seorang penjual sayur mengatakan untuk harga tomat saat ini mencapai 12ribu perkilo, cabe merah 35ribu per kilo, bawang merah 40ribu perkilo sedangkan bawang merah 20ribu perkilo. Menurutnya kenaikan harga ini berlangsung sejak dua minggu lalu. Ia tak tahu penyebab pasti kenaikan harga ini. “Mungkin faktor cuaca sama musim liburan dan natalan,” sebut wanita berjilbab ini.
Pak YUs, yang lapaknya tak jauh dari situ juga menuturkan hal yang sama. Untuk beras dari berbagai varietan turut mengalami lonjakan harga. “Ada yang naik 1.000 sampai Rp 2.000,” sebutnya. Ia menceritakan terkadang pembeli mengeluhkan karena harga-harga kebutuhan pokok mulai naik. “Tapi mereka masih beli. Karena memang butuh,” ujarnya.
Â
Rismawati, seorang pembeli menyadari harga-harga sembako yang naik di penghujung tahun. “Ya mau gimana lagi. Kita butuh,” katanya. Pemilik warung makan di jalan Delima ini masih bisa memaklumi. “Masih bisa dibelilah,” ujarnya sambil meletakkan belanjanan di atas sepeda motor. (riki)