BERTUAHPOS(BPC),BENGKALIS – Badan Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi BPUAD, Kabupaten Bangkalis mencatat bahwa tingkat kunjungan masyarakat bengkali di BPUAD Bengkalis mengalami kenaikan signifikan, dengan demikian dari daftar itu bahwa minat membaca masyarakat dan pelajar di Bengkalis meningkat.
Â
Kepala BPUAD Kabupaten Bengkalis, Khairuddin R Nur kepada berttuahpos.com mengatakan setelah perpustakaan itu difasilitasi  dengan jaringan internet, terjadi peningkatan pengunjung dari pada hari-hari sebelumnya. Dengan adanya jaringan internet ini bisa menarik minat para pelajar dan mahasiswa agar bisa berkunjung keperpustakaan.
“Meski agak sedikit memadai, namun telah terjadi peningkatan pengunjung perpustakaan yang cukup signifikan, sebelumnya hanya belasan pengunjung yang datang setiap harinya, tapi kini sudah mencapai ratusan,” ujar Khairuddi, saat ditemui diruangannya, Selasa (02/02/2016).
Â
Dia menambahkan untuk meningkatkan pelayanan kepada pengunjung perpustakaan Kabupaten Bengkalis, hingga saat ini pihaknya terus berbenah. “Kita akan terus melengkapi berbagai fasilitas, sarana dan prasarana dengan penambahan buku-buku bacaan yang diperlukan pelajar maupun mahasiswa, baik di BPUAD kabupaten maupun perpustakaan di setiap kecamatan, termasuk menyediakan perpustakaan keliling di seluruh kecamatan,†ujarnya.
Â
Untuk menarik minat masyrakat dan para pelajar khusus pada tahun 2016 ini, pihak BPUAD Bengkali akan lakukan pembenahan perpustakaan buku untuk perpustakaan yang ada di setiap kecamatan untuk memenuhi keinginan dan masukan dari para pengunjung mengenai buku-buku yang diperlukan. Selain itu, untuk membantu pengunjung agar mudah mengakses buku melalui internet, pihaknya juga telah memaksimalkan keberadaan jaringan internet yang dipasang di perpustakaan yang ada di kecamatan.
“Masyarakat juga bisa berkunjung ke perpustakan kecamatan dan kabupaten, kita juga telah menyediakan motor cerdas bagi kecamatan yang belum melayani perpustakaan keliling, seperti lokasi yang jauh dari perpustakaan umum,” ujar  Khairuddin. Fasilitas itu sengaja disediakan untuk memberi kenyamanan kepada pelajar dan mahasiswa yang ada di kecamatan agar mudah mengakses internet dan memanfaatkan buku diperpustakaan
Â
Dengan adanya perpustakaan dan penambahan buku ini dan juga akses internet yang mudah akan membuat pengunjung semakin meningkat , dan bisa mewujudkan Bengkalis kota pendidikan dengan maksimal. (Siti)