BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU - Pertumbuhan minat baca masyarakat di Kota Pekanbaru menunjukan angka positif. Sepanjang 2014 total pengunjung di Perpustakaan Soeman HS mencapai angka 303.630. Pengunjungnya mulai dari kalangan mahasiswa, pelajar, dan umum.
Bagian Fungsional Perpustakaan Teknis, di Perpustakaan Soeman HS Sarmiati mengakatan, pengunjung lebih banyak suka membaca di tempat dibanding membawa pulang koleksi buku di perpustakaan. Untuk peminjaman buku tercatat sebanyak 24.917 orang sedangkan pengunjung yang membaca ditempat 493. 029 orang.
Jika dilihat perbulannya, sepanjang 2014 memang menunjukkan angka kenaikan milat membaca. Pada bulan Januari tercatat ada 24.519 pengunjung, sedikit terjadi penurunan padaFebruari, yakni 22.532 pengunjung. Angka penurunan ini terjadi lagi pada bulan Maret 20.700 pengunjung dan April 20.100 pengunjung, Mei 19.919, Juni 19.326, Juli 19.205.
Namun di bulan Agustus jumlah pengunjung cukup drastis meningkat yakni 25.478 pengunjung, kemudian menurun pada bulan September 22.922 pengunjung. Sedangkan di bulan Oktober jumlah pengunjung meningkat 29.176 orang, November 33.342, Desember 36.411. Dengan total keseluruhan pengunjung sebanyak 303.630 orang.
“Kita berharap kedepan jumlah pengunjung Perpustakaan Soeman HS Semakin meningkat dan bisa membangkitkan minat para generasi muda dalam membaca,” katanya, Sabtu (25/04/2015).
Menurut Sarmiati, meningkat minat baca bisa dilakukan dengan cara melibatkan semua pihak untuk berberan aktif. Termasuk para orang tua.
Pada tanggal 23 April lalu, memang tidak semua orang mengetahui bahwa momentum ersebut adalah perayaan hari buku. “Ini yang harus kita bangkitkan semangat baca bagi para generasi muda kita,” tambahnya. (melba)