BERTUAHPOS.COM, SIAK-Dalam rangka meningkatkan kemitraan Polisi dan masyarakat Kapolsek Siak, AKP Teguh W, menghadiri rapat Ued (Usaha Ekonomi Desa) yang bertempat di Kantor Desa, Senin (16/02/2015).
Dalam kesempatan tersebut hadir juga Camat Kerinci Kanan, Kades/penghulu Kampung Bukit Harapan, team teknis dan pembjna UED Kabupaten Siak, perangkat Desa serta masyarakat.
Kegiatan tersebut diadakan adalah dalam rangka, untuk mengoptimalkan kinerja pengelolaan UED- SP di Kecamatan Kerinci Kanan.
Pada saat acara, Kapolsek Kerinci Kanan, AKP Teguh W mengatakan bahwa kedatangannya, pada rapat tersebut, adalah untuk undangan dari pihak Desa dan UED sekaligus sebagai bentuk pendekatan diri kepada masyarakat dan wujud kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat.
Tentunya dengan undangan tersebut sebagai moment yg tepat bagi kapolsek untuk menyampaikan beberapa hal berkaitan dengan sitem kamtibmas dan perlunya masyrakat memiliki rasa tanggung jawab untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif bersama-sama dalam hubungan kemitraan yang mantab.
“Saya hanya mengahadiri undangan dari Camat saja kemari. Namun kedatang saya juga sebagai bentuk mendekatkan diri kepada masyarakat, Apalagi Polri bagian dari Pemerintahan, tentunya kegiatan ini tentu sangat perlu bagi kita,” ungkapnya.
Dalam acara tersebut juga terlihat Kapolsek memberikan hadiah doorpize kepada masyarakat Desa Bukit Harapan SP3. (Syawal)