BERTUAHPOS.COM – Allah menyerukan kepada umatnya agar tidak mudah berputus asa. Sikap putus asa merupakan sifat lemah. Sikap yang tidak menunjukkan kemampuan diri dan menyerah sama saja dengan mengabaikan Allah SWT.Â
Ini lah hikmah kesabaran selanjutnya. Pantang menyerah untuk terus berusaha. Allah menyerukan kepada hamba-Nya untuk bangun lebih dini dan bertebaran di muka bumi dalam mencari nafkah. Bersabar bukan hanya saat berusaha, tapi saat bangkit dari keterpurukan saat pernah mengalami kegagalan.Â
Gagal saat berjuang sudah pasti akan membuat kita merasa jatuh dan tidak tahu lagi harus berbuat apa. Kecewa kepada diri sendiri bahkan mungkin menyalahkan sekitar karena hasil tidak sesuai ekspektasi yang dibuatnya. Namun dari rasa sabar itu, setiap orang akan kembali bersemangat. Mereka tak akan fokus pada hasil semata.Â
Tapi fokus pula pada proses dan perjalanan mereka yang memiliki banyak makna. Meski tak mudah untuk bangkit, tapi mereka menjadi manusia yang tahu artinya berjuang. Dan saat kembali gagal, mereka tak bisa dengan mudah menyerah. Karena mereka pun sadar bahwa semua akan ada waktunya. (bpc3)