BERTUAHPOS.COM, INHU – Perbaikan Jalan 2 jalur di air molek, kec. Pasir penyu, kab. inhu sedang di gesa pengerjaan nya oleh pemerintah provinsi riau. 17/07/19
Sebelum nya jalan 2 jalur ini terlihat berlubang, di karenakan banyak mobil ber tonase tinggi melintasi jalan tersebut. Hal tersebut di eluhkan oleh masyarakat air molek karena berakibat terjadi nya laka lantas.Â
Mendengar keresahan tersebut Anggota DPRD Provinsi Riau Yulisman. S. Si yang merupakan putra asli air molek ini segera berkoordinasi kepada dinas PU provinsi riau untuk segera memperbaiki jalan tersebut.Â
“benar bahwa kami telah mendapat beberapa laporan dari masyarakat air molek terkait ada nya lubang di jalan 2 jalur. Kita sudah berkoordinasi dengan dinas terkait, dalam hal ini dinas PU prov. Riau dan hari ini sedang proses pengerjaan” ujar Yulisman. S. Si
sebelumnya telah dilakukan pengalihan jalur melalui Jalan Elak di Desa Batu Gajah. Namun kendaraan bertonase besar tidak mengindahkan imbauan tersebut dan tetap melintas di jalur dua.
“kita juga akan berkoordinasi dengan dinas perhubungan Prov. Riau agar segera memberikan rambu-rambu agar kendaraan bertonase tinggi tidak melintasi jalan padat warga tsb. Jika tetap melewati jalan 2 itu, kita minta di tindak tegas oleh pihak yang berwenang” lanjut beliau.Â
Menurut salah satu tokoh pemuda pasir penyu Arsadi. SH berharap jalan 2 jalur ini dapat di selesaikan hingga pasar air molek.Â
“kami sebagai masyarakat pasir penyu, mengharapkan pembangunan jalan 2 jalur ini dapat di tuntas kan hingga pasar, mengingat sudah tinggi tingkat kepadatan kendaraan yang melintasi jalan di air molek” tutup arsadi.(rilis)