BERTUAHPOS.COM, Kampar – Dalam rangka menambah daya pasokan listrik untuk memenuhi ketersediaan listrik, PT PLN Riau-Kepri melakukan MoU dengan beberapa perusahaan swasta, Bupati Anambas, Bupati Pelalawan dan Koerem 031 Wirabima. Acara penandatanganan tersebut MoU tersebut berlangsung, Kamis (30/01014) di Hotel Labersa.
Berikut nama perusahan yang melakukan kerja sama dengan PLN Riau-Kepri.
Korem Wirabima 031, melakukan kerja sama operasional system ketenaga listrikan kawasan asrama TNI Angkatan Darat di wilayah kerja Korem 031 Wirabima. Nota kesepahaman adalah tentang excess power 6unit pembangkit Listrik energy terbarukan dengan PT, IVO Mas Tunggal, berlokasi di desa Libo, Ujung Tanjung, Sam Sam dengan total 3,5 MW. PT Rama Jaya Pramukti, PKS Rama Sam di desa Petapahan sebesar 1,2 MW. PT Buana Wira Lestari Mas, desa kijang Makmur, Seikijang sebesar 2,9 MW.
Selain itu, Nota kesepahaman tentang pembangkit listrik energy terbarukan skala kecil menengah dengan PT Prima Layana Nasional Enginering selaku pihak kedua dan PT Riau Green Energi sebagai pihak ketiga akan melakukan pembangunan pembangkit listrik energy terbarukan biomassa berlokasi di Kampar, Rokan Hulu, dan Siak yang masing-masing memiliki 10MW.
Â
Selinjutnya, Nota kesepahaman jual beli energy listrik (excess power) dengan PT Musim Mas melakukan kerjasama jual beli energy listrik sampai dengan 1MW energo terbarukan bio gas. Sementara itu, amandemen ke IV kapasitas Exces power PLTMG Langgam Power melakukan penambahan kapasitas dari 15 MW menjadi 45 MW.
Yang terahir adalah perjanjian kerja sama operasi antara pemerintah kabupaten Kepulaian Anambas dengan PT PLN Area Tanjung Pinang tentang serah terima operasi pengolahan pembangkit listrik tenaga diesel (PLTD) dan jaringan tenaga listrik serta seluruh kelengkapannya milik kabupaten kepulauan Anambas. (Syawal)