BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru mulai mendistribusikan kartu jamkesmas sejak awal pekan ini. Ini untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi warga yang tidak mampu
Seperti yang disampaikan Kepala Diskes Pekanbaru, Helda S Munir. Dirinya mengatakan saat ini ada 138.274 jiwa warga Pekanbaru yang tercatat sebagai peserta
Jamkesmas.
Karena jumlah kartu yang akan dibagikan ratusan ribu untuk pendistribusian kartu Jamkesmas diserahkan langsung oleh Diskes kepada kecamatan. Selanjutnya pihak kecamatan yang meneruskan kepada masing-masing warga.
“Peserta jamkesmas sekarang sudah memperoleh ID KIS yang bisa digunakan untuk memperoleh pelayanan kesehatan baik rujukan atau berobat ditingkat puskesmas,†katanya, Jumat (26/06/2015).
Diharapkan, dalam waktu yang tidak terlalu lama pendistribusian kartu Jamkesmas kepada masyarakat dapat dirampungkan oleh pihak kecamatan. Sementara itu untuk warga tidak mampu yang belum masuk sebagai peserta Jamkesmas juga masih tetap bisa mendapatkan pelayanan kesehatan gartis dari pemerintah melalui Jamkesda.
“Untuk tahap pertama ini sudah ada 42.839 jiwa penduduk kurang mampu yang datanya sudah kita validasi dan mulai 1 Juni lalu kita daftarkan ke BPJS dengan tanggungan iuran dibayarkan sharing oleh pemerintah kota dan pemerintah provinsi,” jelasnya.
Mengenai masih adanya kemungkinan warga tidak mampu yang belum terdata, Helda menyebut pihaknya masih memberi peluang kepada warga miskin mendaftar langsung melalui kelurahan untuk masuk menjadi peserta Jamkesda. Dengan syarat memiliki KK dan KTP Kota Pekanbaru. (riki)