BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat Kota Pekanbaru terhadap kabut asap, Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru membangun posko darurat di sejumlah titik di Pekanbaru.
Diskes sendiri telah membangun delapan posko darurat asap diantaranya seperti di depan Ramayana, MTQ dan Kecamatan Payung Sekaki.
Ketujuh posko tersebut menurut kadiskes Pekanbaru Helda S Munir bergabung dengan Diskes Provinsi Riau dan satu posko di Kecamatan Payung Sekaki.
“Untuk tujuh posko, kami bergabung dengan Dinas Kesehatan Provinsi, dan satu poskonya lagi di Kecamatan Payung Sekaki, itu khusus dari Dinas Kesehatan Kota,” ujarnya Sabtu (19/9/2015).
Selain itu, kata Helda, untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, puskesmas yang ada di Kota Pekanbaru juga menyediakan layanan kesehatan selama 24 jam.
“Untuk masyarakat yang pada saat ini membutuhkan layanan medis, bisa memanfaatkan layanan yang sudah ada saat ini,” pungkasnya.
Pantauan dilapangan, kabut asap di Kota Bertuah masih terjadi hingga saat ini. Bahkan, level Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) di Pekanbaru belum menunjukkan level menurun dari berbahaya. (Iqbal)