BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Suska Riau, Dr Nurdin MA menyebutkan bahwa puluhan mahasiswa dari program studi Ilmu Komunikasi dan Bimbingan Konseling Islam (BKI) dapat diwisuda pada akhir Februari 2019 mendatang.
Namun, hal tersebut sepertinya tidak membuat mahasiswa percaya begitu saja. Pasalnya, Dekan belum pernah menyatakan secara langsung hal tersebut kepada pihak mahasiswa.
“Dekan belum pernah bilang langsung kepada kami. Kami belum diberi kepastian, kapan kami akan diwisuda, karena akreditasi juga belum pasti kapan selesai,” kata salah seorang mahasiswa yang dijadwalkan akan diwisuda pada Februari 2019 mendatang, Susi kepada bertuahpos.com, Kamis 24 Januari 2019.Â
Susi menyatakan, bahwa menurut informasi yang didapatkan oleh mahasiswa, perpanjangan akreditasi prodi Ilmu Komunikasi dan Bimbingan Konseling Islam (BKI) diperkirakan pada akhir Juni 2019 mendatang.
“Dari informasi yang kami dapat, akreditasi itu baru turun sekitar bulan Juni akhir. Jadi tidak mungkin bila Februari kami bisa wisuda. Jadi jangan kasih kami harapan palsu,” tambahnya.Â
Badar, mahasiswa prodi Ilmu Komunikasi yang juga dijadwalkan akan diwisuda pada Februari 2019, mengatakan, bahwa dia juga ingin mendapatkan kepastian dari kampus, kapan sebenarnya dia akan diwisuda.Â
“Kami butuh kepastian, bukan cuma sekadar kata-kata saja,” ujarnya.Â
Baca:Â Soal Akreditasi FDK, Prof Nazir Karim: Saya Akan Bicara dengan Rektor UIN Suska Riau
Seperti diberitakan sebelumnya, Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Suska Riau, Dr Nurdin MA menyebutkan bahwa mahasiswa dari prodi Ilmu Komunikasi dan BKI dapat diwisuda pada akhir Februari 2019 mendatang. Hal ini dikatakannya karena diperkirakan perpanjangan akreditasi sudah akan selesai sebelum jadwal wisuda digelar. (bpc11)