BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI) Indonesia melakukan aksi Berani Gundul yang dilakukan di Mal SKA Pekanbaru, Minggu (22/2/2016). Aksi ini merupakan bentuk kepedulian kepada anak-anak penderita kanker yang ada di Riau.
“Puncak acara kita adalah Go Gold Festival Berani Aksi Gundul, adapun tujuan dilakukanya aksi ini adalah tanda kepedulian kita kepada anak-anak penderita kanker. Karena kanker ini mereka akan mengalami kerontokan rambut,†kata Ketua Yayasan YKAKI Riau Elvi Riawanti.
Dilakukannya hal tersebut memberitahukan bahwa mereka penderita kanker tersebut tidak sendirian. Selain itu, di acara tersebut juga dilakukan penggalangan dana bagi mereka yang membutuhkan bantuan pengobatan kanker.
Dia menyebutkan, penderita kanker yang terdata saat ini di Pekanbaru kurang lebih 100 orang. Sedangkan mereka yang sudah merasakan rumah singgah yang berada di Jalan Kartini sudah mencapai 50 sampai 70 orang.
“Yang masuk rumah singgah ini juga bergantian, karena yang datang itu juga dari luar kota Pekanbaru. Disana mereka akan mendapatkan pengobatan beberapa minggu di rumah singgah. Tapi kalau mereka melakukan pengobatan di rumah sakit ya di rumah sakit juga silahkan,†sambungnya.
Di rumah singgah ini sendiri, pasien akan dipungut sebesar Rp 5000 bagi yang mampu dan bagi yang tidak mampu maka tidak perlu dipungut biaya. Bagi anak yang dibawah 5 tahun akan didampingi oleh ke dua orang tuanya. Sedangkan diatas lima tahun akan didampingi salah satu dari orang tua.
“Bagi mereka yang tidak mampu cukup menunjukkan keterangan tidak mampu. Namun bagi anak mereka yang berkebutuhan khusus, maka bisa didampingi oleh kedua orang tuanya,â€jelas Elvi.
Sebagaimana diketahui, ada empat rangkaian kegiatan yang dilakukan yaitu Light It Up Gold pada 15 Februari (penyinaran tugu atau monumen serentak di 8 kota) di Pekanbaru lokasi penyinaran Monumen Zapin.
Share Gold mengajak masyarakat untuk memakai pita emas yang di bagikan YKAKIÂ dan relawan, bertujuan meningkatkan kepedulian pada anak. Tanggal pelaksanaan 2-21 Februari 2016.
Go Gold Festival yaitu memperingati hari Kanker Anak Nasional melalui kegiatan Berani Gundul dan senam Gundul. Selanjutnya kegiatan puncak penggalangan dana Aksi berani Gundul. 8 kota penyelenggaraan Pekanbaru, Jakarta, Bandung, Surabaya, Makasar, Manado, Bali, Jogyakarta. (iqbal)